Pengembangan Website Pusat Kajian Pancasila Dan Kewarganegaraan Sebagai Sumber Belajar E-Learning

Andriyana Andriyana

Abstract


Pembelajaran yang bermutu ialah pembelajaran yang dapat memahami dan mengikuti perubahan dan perkembangan zaman. Di zaman pemanfaatan teknologi sekarang ini, tentunya dapat menjadi suatu sumber belajar dalam inovasi pembelajaran dengan pemanfaatan teknologi. Seiring dengan perkembangan zaman, dibutuhkan proses belajar mengajar yang inovatif, kreatif, efektif dan efisien. Beberapa faktor yang mempengaruhi kualitas pembelajaran adalah sumber belajar. Sumber belajar yang masih umum digunakan saat ini adalah hal-hal yang sifatnya masih konvensional seperti buku. Namun, perkembangan arus teknologi dan informasi sudah semakin canggih dan berkembang. Dalam pembelajaran perlu memanfaatkan teknologi dan informasi ini untuk menciptakan sebuah sumber belajar yang praktis. Dengan adanya pemanfaatan internet diharapkan dapat menciptakan e-learning berbasis website sebagai sumber belajar.

E-learning membawa perubahan pembelajaran dalam bentuk digital, bahkan saat ini sudah banyak digunakan. Namun, pemanfaatan internet kebanyakan tidak untuk dimanfaatkan dalam pembelajaran sehingga berdampak negatif pada mahasiswa. Berdasarkan permasalahan tersebut, maka dilakukan sebuah penelitian pemanfaatan teknologi berupa website yang dapat digunakan sebagai sumber belajar mahasiswa. Mahasiswa bisa belajar kapan saja dan dimana saja tanpa dibatasi ruang dan waktu. Pengembangan website sebagai sumber belajar mata kuliah Pendidikan Pancasila dan Pendidikan Kewarganegaraan berbasis e-learning ini dilakukan di Politeknik Negeri Media Kreatif.

Penelitian dilakukan untuk membuat produk berupa website sebagai salah satu pemanfaatan teknologi untuk inovasi pembelajaran. Selain itu penelitian ini juga bertujuan untuk menjadi sumber belajar mahasiswa secara mandiri. Peneliti memodifikasi model pengembangan Waterfall yang mempunyai 5 langkah, diantaranya: (1) Analisa kebutuhan penelitian dan pengumpulan informasi awal; (2) perencanaan produk; (3) pengembangan desain produk awal; (4) validasi ahli media, materi, dan pembelajaran; (5) Pemeliharaan (Maintenance). Produk pengembangan website PPKn berbasis e-learning ini dapat digunakan untuk belajar mandiri mahasiswa karena sangat layak digunakan.

Kata Kunci: Pengembangan, Sumber Belajar, Website, E-learning, Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan.


Full Text:

PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.30829/algoritma.v5i2.11407

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Indexing:

    

 

 

Creative Commons License

Algoritma: Jurnal Ilmu Komputer dan Informatika

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.