Inovasi Layanan Perpustakaan UIN Imam Bonjol Padang Untuk Pemenuhan Kebutuhan Informasi Dosen

Husnah Husnah, Maizi Latifa, Zulfitri Zulfitri, Lailatur Rahmi

Abstract


Perpustakaan akademik dianggap sebagai pusat kepercayaan lembaga pendidikan melalui layanannya membantu dalam kegiatan tridharma perguruan tinggi baik itu pendidikan pengajaran, penelitian dan pengabdian. Penerapan teknologi informasi di perpustakaan akademik khususnya teknologi internet telah mengubah metode tradisional dalam menyediakan layanan perpustakaan dan informasi. Perpustakaan perguruan tinggi memenuhi kebutuhan pengajaran khususnya untuk dosen dan mahasiswa dengan memperkenalkan informasi baru melalui berbagai media komunikasi dan informasi. Dosen dan mahasiswa memiliki kebutuhan informasi yang beragam dan sistem perpustakaan harus bisa memenuhinya dengan menyertakan berbagai media teknologi terkini. Ketika pengguna teknologi semakin menuntut perpustakaan tumbuh atau menciptakan layanan baru maka perlu dilakukan inovasi layanan perpustakaan untuk perguruan tinggi. Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan kebutuhan informasi dosen dalam kebermanfaatan koleksi dan layanan perpustakaan perguruan tinggi. Penelitian mengusulkan beberapa pengembangan layanan perpustakaan perguruan tinggi dalam memenuhi kebutuhan informasi dosen. Penelitian ini dirancang sebagai penelitian yang komprehensif, terintegrasi, menggunakan metode campuran. Data penelitian berasal dari kuesioner yang dibagikan kepada dosen di lingkungan UIN Imam Bonjol Padang dan wawancara. Hasil penelitian ini menggambarkan kebutuhan informasi dosen dalam pemanfaatan koleksi dan layanan perpustakaan serta menghasilkan usulan inovasi layanan perpustakaan perguruan tinggi khususnya untuk perpustakaan UIN Imam Bonjol Padang.
Kata Kunci: Perpustakaan Perguruan Tinggi, Inovasi Layanan, Layanan Sumber Daya Informasi, Kebutuhan Informasi Dosen

 


Keywords


Perpustakaan Perguruan Tinggi, Inovasi Layanan, Layanan Sumber Daya Informasi, Kebutuhan Informasi Dosen

Full Text:

PDF (Indonesian)

References


ACRL Research Planning and Review. (2015). Environmental Scan 2015. American Library Association.

Becker, B. W. (2015). Advances in Technology and Library Space. Behavioral & Social Sciences Librarian, 34(1), 41–44. https://doi.org/10.1080/01639269.2015.996496

Creswell, J. W. (2009). Research Design: Qualitative, Quantitative, And Mixed Methods Approaches. SAGE Publications.

Creswell, J. W., & Clark, V. L. P. (2011). Designing and Conducting Mixed Methods Research. SAGE Publications. https://books.google.co.id/books?id=YcdlPWPJRBcC

Darmawan, D. (2016). Metode Penelitian Kuantitatif. Remaja Rosdakarya.

Darwanto, Utami, A. K. T., & Gusniati, Nia. (2015). Pedoman Penyelenggaraan Perpustakaan Perguruan Tinggi. Perpustakaan Nasional RI.

Direktur Jenderal Perundang-Undangan Kemenkumham RI. (2015). Peraturan Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi Republik Indonesia Nomor 44 Tahun 2015 Tentang Standar Nasional Pendidikan Tinggi. Direktur Jenderal Perundang-Undangan Kemenkumham RI.

Fatmawati, E. (2015). Kebutuhan Informasi Pemustaka Dalam Teori Dan Praktek. Media Informasi Perpustakaan Universitas Sanata Dharma, 13(1). https://e-journal.usd.ac.id/index.php/Info_Persadha/article/view/119

Hartono. (2016). Manajemen Perpustakaan Profesional: Dasar-Dasar Teori Perpustakaan dan Aplikasinya. Sagung Seto.

Holmgren, R., & Spencer, G. (2014). The Changing Landscape of Library and Information Services: September. https://eric.ed.gov/?id=ED562060

Johnson, P., & Johnson, P. (2009). Fundamentals of collection development and management (2nd ed). American Library Association.

Levine-Clark, M., & Carter, T. M. (2013). ALA glossary of library and information science (Fourth edition). ALA editions, an imprint of the American Library Association. https://archive.org/details/alaglossaryoflib0000unse

Marmot, A. (2014). Managing the campus: Facility management and design, the student experience and university effectiveness’.

Matthews, G., & Walton, G. (2014). Strategic development of university library space. New Library World, 115(5/6), 237–249. https://doi.org/10.1108/NLW-05-2014-0062

Nicholas, D. (2000). Assessing Information Needs: Tools, Techniques and Concepts for the Internet Age, Second Edition. Aslib.

Rahmah, E., Marlini, & Erlianti, G. (2019). Manajemen Perpustakaan: Penerapan TQM dan CRM. Rajawali Pers.

Snavely, L. (2012). Student engagement and the academic library. Libraries Unlimited, an imprint of ABC-CLIO, LLC Santa Barbara, California.

Sugiyono. (2016). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R & D. Alfabeta.

Wilson, T. D. (1997). Information behaviour: An interdisciplinary perspective. Information Processing & Management, 33(4), 551–572. https://doi.org/10.1016/S0306-4573(97)00028-9

Yusuf, M. (2014). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif & Penelitian Gabungan. Kencana.




DOI: http://dx.doi.org/10.30829/iqra.v18i1.17948

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2024 Husnah Husnah, Meizi Latifa, Lailatur Rahmi

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

___________________________________________________
Alamat:

IQRA': JURNAL ILMU PERPUSTAKAAN DAN INFORMASI
Perpustakaan Universitas Islam Negeri Sumatera Utara
Jalan Willem Iskandar Pasar V Medan Estate
20371
Medan - Sumatera Utara
Indonesia