STRATEGI PENDIDIKAN MU’ALLIM AL-QURA DAN HUFFAZ AL-QUR’AN DI PONDOK PESANTREN ISLAM AL-MUKMIN NGRUKI SURAKARTA JAWA TENGAH

Muhammad Luthfie Ramadhani, Hasan Asari, Wahyuddin Nur Nasution

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan tentang strategi pendidikan mu’allim al-qura dan
huffaz al-Qur’an di Pondok Pesantren Islam Al-Mukmin Ngruki Surakarta Jawa Tengah. Jenis penelitian
ini adalah deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Sumber informasi penelitian ini adalah pudir
(pembantu mudir) pondok pesantren, para ustaz, di antaranya; kepala bagian ta’mir ta’lim dan
dakwah, kepala bagian tahfiz Alquran, pembimbing (musyrif) tahfiz, dan para santri. Teknik pengumpulan
data dilakukan melalui wawancara, observasi partisipan, dan dokumentasi. Teknik analisis data
dilakukan menggunakan model Miles dan Huberman. Temuan dalam penelitian ini ada delapan,
yaitu: (1) Strategi pendidikan yang digunakan para ustaz dalam mempersiapkan santri tingkat IV
PPIM menjadi mu’allim al-qura yaitu dengan tazwid (pembekalan) dan taujih (pengarahan). (2)
Strategi pendidikan yang digunakan para ustaz dalam membentuk santri menjadi huffaz al-qur’an
berupamusyafahah, muraja’ah, mudarasah, dan imtihan. (3) Faktor pendukung dalam strategi pendidikan
mu’allim al-qura adalah dengan memberikantausiyah, mengadakanta’lim al-kutub, qiyam al-lail,
danmuhadarah. (4) Faktor pendukung dalam strategi pendidikan huffaz al-qur’an yaitu penargetan
hafalan, minat/keinginan, waktu dan lingkungan menghafal. (5) Faktor hambatan dalam strategi
pendidikanmu’allim al-qura yaitu santri kurang perhatian dalam mengikuitazwid, dan penyalahgunaan
kegiatanmu’allim al-qura. (6) Faktor hambatan dalam strategi pendidikanhuffaz al-qur’an berupa
kurangnya pembimbing tahfiz (SDM), para santri awal sulit dalam menghafal, rasa malas dan kurang
serius santri dalam menghafal. (7) Solusi hambatan dalam strategi pendidikan mu’allim al-qura
adalah bekerja sama dengan mudabbir, yaitu santri tingkat V PPIM. (8) Solusi hambatan dalam
strategi pendidikanhuffaz al-qur’an berupa pengadaan wiyata bakti bagi para lulusan baru, mengadakan
training of trainer kepadamusyrif, memotivasi serta mengawasi.

Full Text:

PDF

References


Daftar Pustaka

Al Rasyidin. Falsafah Pendidikan Islami; Membangun Kerangka Ontologi, Epistemologi, dan Aksiologi

Praktik Pendidikan Islam. (Bandung: Citapustaka Media Perintis, 2017)

Al-Attas, Syed Muhammad al-Naquib.Konsep Pendidikan Dalam Islam; Suatu Rangka Pikir Pembinaan

Filsafat Pendidikan Islam (Bandung: Mizan, 1990)

Al-Hilali, Majdi. Kaifa Tahqiq al-Wisal baina al-Qalb wa al-Qur’an, terj. Munjih Suyuti,Ada Alquran di

Hatiku; Rahasia Menyatukan Hati dengan Alquran (Solo: Aslama Publishing, 2010)

Al-Munawwir, Ahmad Warson.Al-Munawwir Kamus Arab-Indonesia (Surabaya: Pustaka Progresif, 1997)

___________________________ Al-Munawwir Kamus Indonesia-Arab (Surabaya: Pustaka Progresif,

Al-Syaebany, Omar Muhammad.Falsafah Pendidikan Islam (Jakarta: Bulan Bintang, 1979)

Arikunto, Arikunto.Manajemen Penelitian (Jakarta: PT Rineka Cipta, 2003)

Azra, Azyumardi.Pendidikan Islam Tradisi dan Modernisasi Menuju Milenium Baru. (Jakarta: Logos Wacana

Ilmu, 1999)

Badwilan, Ahmad Salim.Panduan Cepat Menghafal Al-Qur’an (Yogyakarta: Diva Press, 2009)

Fuaduddin dkk.Pondok Pesantren Islam Al-Mukmin Ngruki Solo: Studi Tentang Pendidikan, Paham Keagamaan

dan Jaringan, (Jakarta: Puslitbang Pendidikan Agama Dan Keagamaan, 2003)

Hasan Basri, Santri Tingkat V PPIM, wawancara di Medan, tanggal 3 Juni 2018.

Langgulung, Hasan.Beberapa Pemikiran Tentang Pendidikan Islam (Bandung: Al-Ma’arif, 1980)

Majid, Abdul.Strategi Pembelajaran. (Bandung: PT Remaja Rosdakarya, 2014)

Marimba, Ahmad D.Pengantar Filsafat Pendidikan Islam (Bandung: al-Ma’arif, 1989)

Rudi Santoso, ustaz di Pondok Pesantren Al-Mukmin Ngruki, wawancara melalui telepon, tanggal 5 Mei

Rusn, Abidin Ibnu.Pemikiran Al Ghazali Tentang Pendidikan (Yogyakarta: Pustaka Pelajar, 1998)

Sanjaya, Wina.Strategi Pembelajaran; Berorientasi Standar Proses Pendidikan (Jakarta: Kencana Prenada

Media Group, 2006)

Yahya Abdurrahman, Pudir I Pondok Pesantren Islam Al-Mukmin Ngruki Surakarta, wawancara di Solo,

tanggal 25 Agustus 2018.

Zamani, Zaki dan M. Syukron Maksum,Menghafal al-Qur’an itu Gampang (Yogyakarta: Mutiara Media,




DOI: http://dx.doi.org/10.47006/attazakki.v3i1.4103

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


=====================================================================

Alamat Redaksi

At-Tazakki: Jurnal Kajian Ilmu Pendidikan Islam dan Humaniora

Program Studi Pendidikan Islam

Pascasarjana UIN Sumatera Utara

Jl. IAIN No. 1 Medan