PENERAPAN METODE PEMBELAJARAN JIGSAW DALAM UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN SISWA MEMBAHAS CERITA PENDEK KEGIATAN DISKUSI DI KELAS SMA NEGERI 2 MEDAN

Tantri Adelia, Yahfizham Yahfizham

Abstract


Mata pelajaran Bahasa Indonesia diarahkan untuk membentuk siswa menjadi individu yang memiliki pengetahuan tentang tata Bahasa, keterampilan berbahasa yang santun sesuai dengan kaidah Bahasa Indonesia yang baik dan benar ataupun memiliki kemampuan berpartisipasi aktif dalam pemakaian Bahasa Indonesia bagi masyarakat, bangsa dan negara. Memiliki watak atau karakter dan kebiasaan sehari-hari yang mencerminkan sikap pengguna Bahasa Indonesia yang baik. Masalah dalam penelitian ini adalah bagaimanakah cara meningkatkan kemampuan "Membahas Cerita Pendek Melalui Kegiatan Diskusi" bagi siswa kelas X SMA Negeri 2 Medan” dengan penerapan model pembelajaran Jigsaw? dan bagaimanakah siswa menyikapi relevansi penerapan model pembelajaran Jigsaw pada proses belajar mengajar Bahasa Indonesia untuk meningkatkan ketuntasan dan prestasi belajar? Pada Siklus Kedua, siswa yang dapat belajar tuntas sudah mencapai 28 orang (93,33%) Secara ringkas dapat disimpulkan bahwa hasil Siklus Kedua dari aspek Partisipasi /Keaktifan Siswa dalam proses pembelajaran sudah tercapai secara optimal, sebab rata-rata persentase yang dicapai sudah 91,16%. Pada Siklus ke dua, persentase ketuntasan belajar siswa juga meningkat yaitu dari 30 siswa, pada Siklus pertama hanya 14 Siswa yang termasuk dalam kategori sudah tuntas belajar menjadi 28 siswa (93,33%) yang termasuk dalam kategori Tuntas Belajar. Sehingga pada Siklus Kedua ini persentase kelulusan siswa sudah mencapai 93,33%, artinya metode pembelajaran Jigsaw sudah dapat meningkatkan prestasi belajar siswa dalam memahami Membahas Cerita Pendek Melalui Kegiatan Diskusi pada mata pelajaran Bahasa Indonesia bagi siswa kelas X SMA Negeri 2 Medan.


Full Text:

PDF

References


Abdullah, A,E. 1989. Pokok-pokok Layanan Bimbingan Belajar. Ujung Pandang; Fakultas Ilmu Pendidikan IKIP Ujung Pandang.

Abdurrahman, H. 1990. Pengelolaan pengajaran. Bandung Tarsito.

Anonim, 1998. Garis-garis Besar Haluan Negara. Jakarta: Departemen Pendidikan Nasional.

Arikunto, S. 1993. Prosedur Penelitian dan Penilaian Hasil Belajar. Jakarta: Bina Aksara.

Dasar-dasar Evaluasi dan pendekatan Praktek. Jakarta :Bina Aksara.

Ahmadi, Abu. Didaktik Metodik. Cet.II;

Semarang: CV. Toha Putra. 1998 Ali, M. Guru dan Proses Belajar

Mengajar. Bandung: Sinar Baru Algesindo. 1993.

Boediono, 1998. Pembinaan Profesi Guru dan Psikologi Pembinaan Personalia, Jakarta Departemen Pendidikan dan Kebudayaan.

Bahri, D.S. 1994. Prestasi Belajar dan Kompetensi Guru. Surabaya: Usaha nasional.

Edward., J.D. 1995. Statistik Bahasa

Indonesia Modern. Jakarta: PT. Gramedia Pustaka Utama.

Gie. Cara Belajar yang Efisien. Yogyakarta: Liberti. 1995

Hardjana. Kiat Sukses di Perguru Tinggi. Yogyakarta: Kanisiu 1994.

Hudoyo, H. Pengembangan Kurikulun Surabaya: 1984. Usaha Nasiona

Loekmono. Belajar Bagaimana Belaja Jakarta: BPK Gunung Muli 1994.

Mappa, S, 1970. Psikologi Pendidikan Ujung pandang: Fakultas Ilmu pendidikan IKIP Ujung pandang.

Mardanu, 1997 Peranan Orang Tua dalam Upaya meningkatkan Mutu Pendidikan anak. Jakarta: Cakrawala Pendidikan.

Muhtar, Pedoman Bimbingan Guru dalam Proses Belajar Mengajar. Jakarta: PGK Dep.Dikbud. 1992 & PTK

Mathis dan Jackson. 2002. Manajemen Sumber Daya Manusia.

Jakarta: Salemba Empat




DOI: http://dx.doi.org/10.30821/ijtimaiyah.v8i1.20268

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2024 IJTIMAIYAH Jurnal Ilmu Sosial dan Budaya

 

Indexed by:  

 

                                            

 

 

 

View My Stats

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.

 

Jl. William Iskandar Ps. V, Medan Estate, Kec. Percut Sei Tuan, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara 20371.