MELAWAN KAPITALISME PENDIDIKAN

Muhammad Akbar Mukti, Sundari

Abstract


Abstrak: Penelitian ini adalah membahas tentang pendidikan Islam kontemporer khususnya membahas tentang kapitalisme pendidikan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengertian, perkembangan, penyebab, dampak dan solusi dari dampak kapitalisme pendidikan. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif analitis yang bersifat normatif yang disesuaikan dengan sumber-sumber kepustakaan. Adapun Teknik pengumpulan data yaitu studi literature. Hasil penelitian menunjukkan Kapitalisme pendidikan telah melahirkan mental yang jauh dari cita-cita pendidikan sebagai praktik pembebasan dan agenda pembudayaan. Dengan menjadi pelayan kapitalisme, sekolah saat ini tidak mengembangkan semangat belajar yang sebenarnya. Sekolah tidak menanamkan kecintaan pada ilmu, atau mengajarkan keadilan, korupsi atau antipenindasan. Kapitalisme dalam pendidikan maksudnya adalah kapitalisasi pendidikan, yaitu proses pengkapitalan terhadap pendidikan. Pendidikan dijadikan sebagai alat pencapaian modal yang sebanyak-banyaknya. Hal ini dilakukan dengan merombak segala dimensi pokok dari pendidikan itu sendiri. 

Kata kunciKapitalisme, Pendidikan.


Full Text:

PDF

References


Daftar Pustaka

Ade Irawan, dkk. 2004. Mendagangkan Sekolah, Jakarta: Yayasan Tifa.

Agustiati. 2008, Sistem Ekonomi Kapitalisme, Academica, Vol. 1, No. 2.

Azyumardi Azra. 2012. Pendidikan Islam: Tradisi dan Modernisasi di Tengah Tantangan Milenium III, cet.ke-1, Jakarta: Kencana Prenada Media.

ChairulHuda. 2016. Ekonomi Islam Dalam Kapitalisme (Menurut BenihKapitalisme Dalam Ekonomi Islam). Jurnal Ekonomi Islam dan Kapitalis, Vol. 7, No. 1.

Damanuri Aji, M.E.I. 2020. Puritanisne dan Kapitalisme Pertarungan Spirit Ideologis pada Amal Usaha Muhamadiyah, Ponorogo: Calina Media.

Emawati. 2018. Dampak Kapitalisme Global Terhadap Pendidikan Islam, no.2, FTK UIN Mataram, Jurnal Penelitian Keislaman.

Firdaus M. Yunus. 2005. Pendidikan Berbasis Realitas Sosial, Yogyakarta: Logung Pustaka.

Francis Wahono. 2001. Kapitalisme Pendidikan Antara Kompetisi dan Keadilan ,Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Illich, Ivan,. 2000. Bebaskan Masyarakat dari Belenggu Sekolah, Penerjemahan: A. Sonny Keraf, Jakarta: Yayasan Obor Indonesia.

Imam Machali. 2004. Pendidikan Nasional dalam Telikungan Globalisasi; Telaah Dampak Globalisasi Terhadap Sistem Pendidikan Nasional, dalam Imam Machali dan Musthofa (eds.,) Pendidikan Islam dan Tantangan Globalisasi, Yogyakarta: PRESMA FAKTA UIN SUKA dan Arruzz Media.

Kristeva, N. S. S. 2015. Manifesto wacana kiri membentuk solidaritas organik agitasi dan propaganda wacana kiri untuk kader inti ideologis. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Mansour Fakih. 2001. Sebuah Pengantar Komodifikasi Pendidikan Sebagai Ancaman Kemanusiaan, dalam francis X. Wahono, Kapitalisme Pendidikan; Antara Kompetisi dan Keadilan, cet.II Yogyakarta; Insist Press, Cindelaras, Pustaka Pelajar.

Nina M. Armando. 2005. Ensiklopedi Islam. Jakarta: Ichtiar Baru Van Hoeve.

Ralf Dahrendorf. 1986. Konflik dan Konflik dalam Masyarakat Industri Sebuah Analisa-Kritik. Ali Mahdan, Jakarta:Rajawali.

Rand, A. 1970. Capitalism: The UnknownIdeal. New York: A Signet Book.

Saksono, Ign. Gatot. 2008. Pendidikan yang Memerdekakan Siswa, Yogyakarta: Rumah Belajar Yabinkas.

Shofwanudin. 2004. Kapitalisme Pendidikan Islam Sebuah Keharusan, dalam Sugiyanto “Deschooling Society dalam Ironi,” EDUKASI, VOL II, NO. 2.

Umami. 2019. Kapitalisme Pendidikan dalam Perspektif Islam (Kajian Terhadap Pemikiran Eko Prasetyo dalam Buku Orang Miskin Dilarang Sekolah). Semarang.

Winardi. 1996, Kapitalisme versus Sosialisme: Suatu Analisis Ekonomi Teoretis , Bandung: Remadja Karya.

Zainol Hasan, Mahyudi. 2020, Analisis terhadap Pemikiran Ekonomi Kapitalisme Adam Smith, Vol. 4 No. 1.

Zainol Hasan. 2020, Mahyudi, Analisis terhadap Pemikiran Ekonomi Kapitalisme Adam Smith. Istidlal: Jurnal Ekonomi dan Hukum Islam, Vol. 4, No. 1.




DOI: http://dx.doi.org/10.47006/attazakki.v4i2.13561

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


=====================================================================

Alamat Redaksi

At-Tazakki: Jurnal Kajian Ilmu Pendidikan Islam dan Humaniora

Program Studi Pendidikan Islam

Pascasarjana UIN Sumatera Utara

Jl. IAIN No. 1 Medan