Analisis Pengaruh Religiositas, Pendapatan, dan Sikap Terhadap Minat Membayar Zakat Masyarakat Muslim Kabupaten Semarang Dengan Pengetahuan Sebagai Variabel Moderating
Abstract
Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh religiositas, pendapatan, dan sikap, dengan pengetahuan sebagai variabel moderating, berpengaruh baik secara simultan ataupun parsial terhadap minat membayar zakat masyarakat muslim kabupaten semarang. Penelitian ini termasuk ke dalam jenis penelitian kuantitatif. Dalam penelitian ini menggunakan populasi masyarakat muslim Kabupaten Semarang. Dengan teknik pengambilan sampel purposive sampling, dan diambil sampel sejumlah 100 responden. Sedangkan dalam teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini ialah dengan teknik deskriptif, serta teknik pengujian hipotesis dengan menggunakan analisis regresi linierberganda. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa: religiositas (X1) tidak berpengaruh terhadap minat masyarakat muslim Kabupaten Semarang untuk membayar zakat. Pendapatan (X2) berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat masyarakat muslim Kabupaten Semarang untuk membayar zakat. Sikap (X3) tidak berpengaruh terhadap minat masyarakat muslim Kabupaten Semarang untuk membayar zakat. Religiositas di moderasi oleh pengetahuan (X1xZ) dan pengetahuan mempengaruhi religiositas terhadap minat membayar zakat masyarakat muslim Kabupaten Semarang. Pendapatan di moderasi oleh pengetahuan (X2xZ) serta pengetahuan mempengaruhi pendapatan terhadap minat membayar zakat masyarakat muslim Kabupaten Semarang. Sikap di moderasi oleh pengetahuan (X3xZ) dan pengetahuan mempengaruhi sikap terhadap minat membayar zakat masyarakat muslim Kabupaten Semarang.
Kata kunci: Pengetahuan, Pendapatan, Sikap, Religiositas, Minat Membayar Zakat.
Keywords
Full Text:
PDFReferences
Azwar, S. Sikap Dan Perilaku Dalam: Sikap Manusia Teori Dan Pengkurannya. Yogyakarta: Pustaka Pelajar, 2016.
Bawono, A., & Shina, A. F. I. Ekonomika Terapan Untuk Ekonomi Dan Bisnis Islam. LP2M IAIN Salatiga, 2018.
Bawono, Anton. Multivariate Analysis Dengan SPSS. STAIN Salatiga, 2006.
Djaali. Pesikologi Pendidikan. Jakarta: Bumi Aksara, 2009.
Fahmi, Zul, and Mukhlish M.Nur. “Pengaruh Pengetahuan, Pendapatan, Dan Kepercayaan, Terhadap Minat Muzakki Dalam Membayar Zakat Di Baitul Mal Kota Lhokseumawe.” Jurnal Ekonomi Regional Unimal 1, no. 3 (2018): 19–29.
Fakhruddin, Muhammad. “ANALISIS PENGARUH TINGKAT PENGETAHUAN ZAKAT,TINGKAT RELIGIUS,TINGKAT PENDAPATAN,DAN TINGKATKEPERCAYAAN KEPADA BAZNAS TERHADAP MINAT MEMBAYAR ZAKAT PROFESI PARA PEKERJA ( STUDI KASUS PEKERJA DI DKI JAKARTA ).” Skripsi (2016).
Ghozali, Imam. Aplikasi Analisis Multiverat Dengan Program SPSS. Semarang: Badan Penerbit Universitas Diponegoro, 2013.
Hasby Ash-Shiddiqy, Teuku Muhammad. Pedoman Zakat. Semarang: PT. Pustaka Rizki Putra, 2009.
Jena, Yeremias. FILSAFAT ILMU Kajian : Filosofis Atas Sejarah Dan Metodologi Ilmu Pengetahuan. Yogyakarta: Deepublish, 2015.
Jujun S. Suriasumantri. “FILSAFAT ILMU Studi Kasus: Telaah Buku Filsafat Ilmu (Sebuah Pengantar Populer) Oleh Jujun S. Suriasumantri.” FILSAFAT ILMU Studi Kasus: Telaah Buku Filsafat Ilmu (Sebuah Pengantar Populer) oleh Jujun S. Suriasumantri (2017): 0–23.
Karim, adiwarman a. EKONOMI MIKRO ISLAM. 5th ed. jakarta: Raja Grafindo Persada, 2015.
Muhyidin. “Pengaruh Citra Perusahan, Pengetahuan Produk Bank, Kepercayaan, Dan Pelayanan Terhadap Minat Menjadi Nasabah Bank Syariah Dengan Religiusitas Sebagai Variabel Moderating.” S Salatiga, no. Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam IAIN Salatiga (2017).
Ram Al jaffri Saad, Kamil Md Idris, Zainol Bidin, RAJ Saad, KM Idris, and Z Bidin. “Peranan Sikap, Moral, Undang-Undang Dan Penguatkuasaan Zakat Terhadap Gelagat Kepatuhan Zakat Perniagaan.” International Conference on Corporate Law (ICCL) 2009, no. June (2009): 1–13.
Sari, Dia Oktavia. “Pengaruh Pemberian Pembiayaan Modal Kerja Terhadap Peningkatan Pendapatan Usaha Nasabah” (2017): 114.
Satrio, Eka, and Dodik Siswantoro. “Analisis Faktor Pendapatan, Kepercayaan Dan Religiusitas Dalam Mempengaruhi Minat Muzakki Untuk Membayar Zakat Penghasilan Melalui Lembaga Amil Zakat.” Simposium Nasional Akuntansi XIX 1, no. 4 (2016): 308–315.
Sugiono. Metode Penelitan Kuantitatif, Kualitatif Dan R&D. Bandung: Alfabeta, 2016.
Suharyat, Yayat. “HUBUNGAN ANTARA SIKAP, MINAT DAN PERILAKU MANUSIA.” Jurnal region 1(3), 2009 1(3) (2009): Psikologi Komunikasi.
Sukirno, Sadono. MIKRO EKONOMI TEORI PENGANTAR. Tiga. jakarta: Rajagrafindo Persada, 2016.
Sumarwa, Ujang. PERILAKU KONSUMEN Teori Dan Penerapannya Dalam Pemasaran. Cet.4. Bogor: Penerbit Ghalia Indonesia, 2017.
Sumarwan, Ujang. Perilaku Konsumen (Teori Dan Penerapannya Dalam Pemasaran). Bogor: Penerbit Ghalia Indonesia, 2004.
Suwarto. “Dimensi Pengetahuan Dan Dimensi Proses Kognitif.” Widyatama 19, no. 1 (2010): 76–91.
Syafiq, Ahmad (STAIN KUDUS). “Zakat Ibadah Sosial Untuk Meningkatkan Ketaqwaan Dan Kesejahteraan Sosial.” Ziswaf 2, no. 2 (2015): 380–400.
DOI: http://dx.doi.org/10.30829/ajei.v6i2.10080
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2021 Nio Okta Nugraheni, Ahmad Mifdlol Muthohar
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.