ALTERNATIF MENINGKATKAN KETUNTASAN BELAJAR PERMAINAN BOLA VOLI MELALUI METODE EKSPERIMEN

Franky Parlindungan Silalahi

Abstract


Proses belajar mengajar merupakan suatu interaksi dari berbagai komponen : materi, metode, media, siswa  dan guru  yang terjadi pada saat proses pembelajaran berlangsung. Harapannya adalah  siswa mencapai tujuan belajar. Untuk setiap materi pelajaran, siswa harus mencapai tingkat ketuntasan  yang ditetapkan yaitu 85 % dengan nilai kriteria ketuntasan minimal 75 Mata Pelajaran Pendidikan Jasmani Olah Raga dan Kesehatan di kelas VII.A  yang ditetapkan melalui kegiatan musyawarah guru mata pelajaran di awal tahun pelajaran. Apabila hasil evaluasi siswa menunjukkan perolehan nilai   75  atau lebih maka siswa tersebut dinyatakan telah tuntas. Sebaliknya jika seorang siswa memperoleh nilai kurang dari 75 maka siswa tersebut dinyatakan tidak tuntas. Kegiatan Penelitian tindakan kelas ini Penulis memilih metode eksperimen agar suasana pembelajaran menjadi aktif dalam menyelesaikan masalah permainan bola voli yang guru berikan. Sehingga tujuan pembelajaran yang diharapkan dapat mudah tercapai.  Penelitian tindakan kelas ini dilakukan dalam empat  kelompok kegiatan yang meliputi kegiatan perencanaan tindakan, pelaksanaan tindakan, observasi dan refleksi. Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran dengan menggunakan Model eksperimen   terjadi adanya peningkatan hasil belajar dan ketuntasan. Hasil yang diperoleh dari test akhir uji kompetensi (postes) siklus II  memperoleh nilai rata-rata kelas 78,93 yang semula 63,17. Peningkatan ketuntasan sebesar 43,33%.  Dari hasil isian angket yang diberikan kepada 30 siswa menyatakan  proses belajar mengajar menggunakan model eksperimen  menyenangkan.

Keywords


Ketuntasan Belajar, Metode Eksperimen.

Full Text:

PDF

References


Dirj Pembinaan SMA, 2017. Model-Model Pembelajaran, Jakarta: Kemendikbud RI.

Parwati Nyoman,Dr, dkk 2018, Belajar dan Pembelajaran, Depok: PT. Rajagrafindo Persada.

Kemendikbud, 2017. Pendidikan Jasmani Olah Raga dan Kesehatan untuk SMP/MTs Kelas VII, Jakarta: Pusat Pembukuan Kemendikbud RI.

Kemendikbud, (2016). Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan No. 21 tahun 2016 tentang Standar Isi Pendidikan Dasar dan Menengah, Jakarta : Kemendikbud RI.

Kemendikbud, (2016). Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan No. 22 tahun 2016 tentang Standar Proses Pendidikan Dasar dan Menengah, Jakarta : Kemendikbud RI.

Aqib Zaenal, 2009. Penelitian Tindakan Kelas Untuk guru SMPSMA/SMK, Bandung : CV. Yrama Widya.

Purwanto, 2008. Evaluasi Hasil Belajar, Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Sanjaya, Wina, 2010. Strategi Pembelajaran Berorientasi Standar Proses Pendidikan, Jakarta: Prenada




DOI: http://dx.doi.org/10.30821/ijtimaiyah.v5i2.16382

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2023 IJTIMAIYAH Jurnal Ilmu Sosial dan Budaya

 

Indexed by:  

 

                                            

 

 

 

View My Stats

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.

 

Jl. William Iskandar Ps. V, Medan Estate, Kec. Percut Sei Tuan, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara 20371.