PENINGKATAN KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIK MELALUI PENDEKATAN KONTEKSTUAL PADA SISWA SD NEGERI NO.060819 MEDAN

Nilam Sari

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan kemampuan komunikasi matematik siswa, Populasi pada penelitian ini adalah siswa SD Negeri 060819 Medan, dari hasil pengambilan sampel secara acak diperoleh sampel yaitu siswa kelas VIA dan VIB, penelitian  ini menggunakan metode quasi eksperimen yang pengambilannya dilakukan berdasarkan acak kelas. Instrumen penelitian berupa tes kemampuan komunikasi matematik. Analisis data dalam penelitian ini terdiri dari statistik deskriptif N-Gain untuk menyajikan data dan statistik inferensial berupa uji-t. Berdasarkan hasil analisis uji-t untuk hipotesis diperoleh hasil penelitian: peningkatan kemampuan komunikasi siswa yang diajarkan dengan pendekatan kontekstual lebih tinggi dibandingkan dengan siswa yang diajarkan melalui pembelajaran biasa, dengan taraf signifikan 0,00;. Dengan demikian yang menjadi saran dari hasil penelitian ini adalah (1) pendekatan kontekstual sangat disarankan untuk diterapkan dalam pembelajaran matematika, (2) pendekaan  kontekstual  akan sangat baik diterapkan dalam  meningkatkan kemampuan komunikasi matematik  pada siswa yang berkategori kemampuan rendah, (3) baik digunakan untuk meningkatkan kompetensi guru tentang berbagai jenis pendekatan pembelajaran agar pembelajaran dapat memenuhi tujuan pembelajaran matematika, dan (4) kepada peneliti selanjutnya disarankan  agar kiranya dapat melanjutkan penelitian ini ke arah yang lebih kompleks lagi, guna memperoleh penemuan yang lebih terperinci.

Full Text:

PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.30829/komunikologi.v2i2.2939

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2018 Nilam Sari

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

INDEXING BY :

 

 

======================================

Published by :

Fakultas Ilmu Sosial UIN Sumatera Utara

Medan, Indonesia


Editorial Office :

Jl. Williem Iskandar Psr.V Medan Estate 20371


 

Komunikologi: Jurnal Pengembangan Ilmu Komunikasi dan Sosial by Program Studi Ilmu Komunikasi UIN Sumatera Utara Medan is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License
Based on a work at http://jurnal.uinsu.ac.id/index.php/KOMUNIKOLOGI/index